Antisipasi Tsunami hendaknya harus segera dilakukan mengingat Indonesia dikelilingi oleh lautan dan banyaknya korban yang ditimbulkan akibat gempa bumi dan tsunami. Untuk itu, badan geologi Kementerian ESDM (energi dan sumber daya mineral) merekomendasikan kepada BMKG (badan meteorologi, klimatologi dan Geofisika) agar memasang "tidal gaude" pada pulau rakata yang berlokasi di selat sunda untuk dapat memberikan peringatan dini terkait tsunami yang diakibatkan oleh segala aktivitas gunung anak krakatau.
Antisipasi Tsunami |
Untuk diketahui, tidal gaude adalah suatu alat pengukur yang dapat mengukur pasang surut air laut. Antonius Rardomopurbo, sektretaris Badan Geologi nasional menerangkan bahwa pemilihan pulau rakata untuk dijadikan tempat peletakan tidal gaude ditinjau dari berbagai aspek yakni salah satunya pdidasarkan pada pertimbangan dari sebaran struktur geologi yang berada di selat sunda.
Sementara itu, hasil dari evaluasi seismik dan data visual PVMBG (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi) badan geologi kementerian energi dan sumber daya mineral terkait gunung anak krakatau hingga pada tanggal 30 Desember 2018 telah terjadi letusan surtseyan dua jam sekali dengan frekuensi yang minim.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar